Mari jaga Bumi kita

Kenapa sih kita harus menjaga bumi ini????? Saat ini lingkungan terus tercemar karena banyaknya industri yang masuk kedalam  lingkungan, limbah yang dibuang sembarangan, Hutan terus dihabisi tanpa ada rasa tanggung jawab, dan ternyata sebagian  kebiasaan  kita sehari-hari bisa merusak bumi tanpa kita sadari. 5 tips untuk menjaga bumi kami hadirkan untuk menyadarkan masyarakat bahwa bumi tercemar oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

Menghemat Air
Banyak masyarakat yang meremehkan pentingnya menghemat air. "Ah airnya gampang kok, gak akan habis ini" mungkin ini yang beberapa pikiran masyrakat yang masih mengabaikan pentingnya menghemat air. Akibatnya sebagian masyarakat yang berada di  daerah kekeringan sangat sulit mendapatkan air dikarenakan kurangnya pasokan air akibat ulah sebagian masyarakat yang  sangat boros terhadap air. Bagimana cara agar kita sadar pentingnya menghemat air agar masyarkat yang berada di daerah  kekeringan bisa mendapat air dengan mudah??? Cukup dengan memanfaatkan air seperlunya, matikan keran bila tidak diperlukan.

Menghemat listrik
Tak kalah penting seperti air, listrik juga harus ada penghematan. langkah penghematan lisrtik cukup cabut benda yang  menghantarkan listrik dari saklar listrik seperti, charger, TV, radio, dan benda lainnya. Matikan lampu bila tidak diperlukan. Selain memperpanjang umur lampu tersebut, listrik yang menghantarkan menuju lampu menjadi efisien karena pasokan listrik menuju lampu menjadi proporsional.

Diet kantong plastik
Bukan berarti kantong plastik harus dihapuskan, hanya saja penggunaan kantong plastik saat ini harus dikurangi karena butuh ratusan tahun bahkan ribuan tahun untuk terurai kembali, apalagi kantong plastik hanya dipakai dalam jangka  yang pendek, setelah itu dibuang secara begitu saja. Mari kurangi penggunaan kantong plastik dan beralih menggunakan tas kantong yang lebih ramah lingkungan. Dengan begitu bumi lambat laun akan terbebas dari kantong plastik.

Kurangi pemakaian kertas
Darimana asalnya kertas????? batang pohon. Saat ini kertas masih digunakan masyarakat suatu keperluan walaupun teknologi telah menawarkan email, media massa, aplikasi lainnya untuk kebutuhan masyarakat. Masih ada saja yang masih menyalahgunakan kegunaan kertas seperti untuk mainan, pembungkus makanan, bahkan sebagai penyaring minyak bila sedang menggoreng. Dan gunakan teknologi yang telah disebutkan untuk menghemat kertas. 1 hari saja kita tidak  menggunakan kertas, kita sudah menyelamatkan setidaknya 1 pohon karena kita telah mengurangi pemakaian kertas.

Mengurangi pemakaian kendaraan bermotor
Terakhir mungkin sangat berat meninggalkan kebiasaan ini karena kendaraan bermotor mampu melaju lebih cepat daripada bersepeda atau berjalan kaki. Perlu diingat bahwa kendaraaan bermotor juga memiliki gas buang yang  bisa mencemari lingkungan, walaupun produsen kendaraan telah membuat kendaraan ramah lingkungan, tapi hanya untuk beberapa negara yang telah mengoperasikan kendaraan ramah lingkungan. Kalo negara kita ya silahkan tebak sendiri sudah memiliki atau belum. Sebaiknya gunakan sepeda, walaupun lebih lamban dari kendaraan bermotor, tapi bersepeda sangatlah menyehatkan dan mengasyikkan, begitupun dengan berjalan kaki. Beberapa negara maju juga sudah membudayakan bersepeda ke kantor, sekolah, dan tempat lainnya.

Demikian beberapa tips yang kami berikan untuk menyadarkan masyarakat pentingnya menjaga bumi. Semoga bumi kita ini terbebas dari pencemaran lingkungan dan masyarakat bisa berapreasi bila bumi ini terbebas dari pencemaran.

Bila ada yang ingin share, komen, silahkan ketik komen anda pada kolom komen yang telah kami sediakan.

Tidak ada komentar: